0

Traveloka Team

20 Jan 2020 - 6 min read

13 Tempat Wisata di Malang Yang Penuh Dengan Warna

Rutin melakukan aktivitas di hari kerja, tentu membuat kamu ingin beristirahat sejenak di akhir pekan. Tujuannya adalah untuk kembali menyegarkan pikiran dari stres pekerjaan atau rutinitas lainnya.

Untuk mengusir stres, kamu bisa mengunjungi Malang yang memiliki 15 destinasi berwarna-warni. Dengan melihat keindahan alam dan bangunan yang penuh warna, pikiran akan menjadi senang dan hati pun tenang. Inilah 15 tempat wisata di Malang yang penuh warna!

Alun-alun Batu

Alun-alun Kota Batu, Malang (Sumber: Flickr – Zian Zulfikar)

Destinasi yang paling banyak dikunjungi wisatawan lokal maupun mancanegara adalah Alun-alun Kota Batu. Salah satu destinasi wisata populer di Malang ini bisa kamu temukan di Jalan Agus Salim, Sisir. Di sini, kamu bisa melakukan olahraga ringan sepertijoggingberkeliling taman pada pagi hari. Di malam harinya, suasana semakin meriah dengan lampu hias berwarna-warni. Selepas mencicipi aneka makanan tradisional yang dijual di sekitar taman, kamu wajib mencoba pengalaman naik bianglala. Kamu bisa melihat kecantikan Kota Apel ini dari ketinggian sambil merasakan dingin udara pada malam hari. Dengan begitu, segala penat akan hilang dalam sekejap!

Kampung Jodipan

Kampung Warna Warni, Jodipan Malang (Sumber: Shutterstock)

Kampung yang dijuluki sebagai “Kampung Warna-Warni” ini adalah destinasi baru di Malang yang sangat cocok untuk menghilangkan stres. Kampung yang berada di tepi Sungai Brantas terdiri dari rumah-rumah yang dicat dengan warna-warna cerah yang pastinya membuat suasana hatimu langsung riang. Berjalan masuk, kamu akan semakin terhibur dengan lukisan tiga dimensi dan dinding berwarna-warni di seluruh sudutnya. Keindahan kampung ini juga semakin terasa dengan keramahan penduduknya yang selalu senang menyambut wisatawan. Di sini, kamu bisa puas berfoto dengan latar belakang penuh warna.

Pantai Tiga Warna

Jika mencari pelepas penat yang alami dengan pemandangan lautan lepas, datanglah ke Pantai Tiga Warna. Pantai yang berada di kawasan konservasi (Jl. Sendang Biru, Tambakrejo) ini menampilkan tiga warna laut yang berbeda. Warna gradasi biru berpadu dengan warna hijau, putih, dan abu-abu memberikan pemandangan yang indah untuk kamu nikmati. Di sini, kamu bisa merasakan suasana tenang ditemani angin sepoi-sepoi dan pepohonan rindang yang menyejukkan. Pantai ini memberlakukan sistembookingbagi wisatawan, jadi hanya 100 orang yang diperbolehkan memasuki kawasan ini dalam sehari. Pastikan kamu telahbookingtanggal kunjungan sebelum ke sini, ya.

Malang Night Paradise

Source : @malangnightparadise

Resmi dibuka pada 19 Juni 2017, Malang Night Paradise (MNP) siap menghibur kamu dengan taman gemerlap, lampu berwarna-warni, dan lampion unik yang ditampilkan dalam berbagai tema khusus. Berbagai lampion dibentuk menyerupai hewan, bunga, dan bangunan ikonik seperti Koloseum di Roma. Selain itu, Malang Night Paradise juga menyediakan hiburan penantang adrenalin berupa permainan ekstremvirtualrealitysepertirollercoaster. Tentunya, hiburan satu itu cocok untuk kamu yang butuh momen menumpahkan emosi dan stres.

Masjid Tiban Turen

Source : @malangchannel

Bagi kamu yang ingin menyejukkan hati sambil mengagumi bangunan suci, Masjid Tiban Turen adalah tempat yang wajib dikunjungi. Masjid yang berada di Desa Sananrejo (Jalan Anggur) ini dari terkenal karena kemegahan bangunannya. Dari kejauhan, masjid ini sangat mencolok dengan warna biru dan merah bata. Arsitektur bangunan memadukan gaya Timur Tengah, Eropa, China, dan India. Cobalah telusuri keindahan masjid sembari menunaikan sholat wajib di sini. Selesai melakukan semuanya, kamu akan membawa pulang ketenangan batin dan kepuasan tersendiri.

Museum Angkut

Mobil Antik di Museum Angkut (Sumber: @barihutapea)

Bicara mengenai tempat wisata Kota Malang, tentu Museum Angkut harus masuk daftar destinasi paling populer saat ini. Museum yang menyuguhkan beragam koleksi alat transportasi di dunia ini bisa kamu temukan di Jl. Sultan Agung No 2, Ngaglik. Berbagai koleksi alat transportasi pada zaman dahulu dan modern dipamerkan di sini. Selain itu, ada juga ruangan pemutaran film tentang alat transportasi, di mana kamu bisa menonton perkembangan transportasi dari zaman ke zaman. Setelah asyik mengagumi kemegahan Museum Angkut, jangan lupa mampir ke Pasar Apung untuk berwisata kuliner nusantara.

Museum D’Topeng Kingdom

Source : @dtopengmuseumantique

Melanjutkan rekreasi di Museum Angkut, kamu bisa singgah juga ke Museum D’Topeng. Di sini, kamu akan dimanjakan dengan warna-warni ribuan topeng dari berbagai pelosok nusantara. Setiap topeng ditampilkan lengkap dengan penjelasan asal-usulnya. Kamu bahkan bisa menyaksikan berbagai acara seni di sini. Dengan mengunjungi Museum D’Topeng, kamu bisa menambah pengetahuan tentang budaya tanah air.

Museum Malang Tempo Doeloe

Source : @bandarherlambang

Tempat hiburan berikutnya terdapat di Jalan Gajah Mada, tepatnya di belakang Balai Kota Malang. Museum Malang Tempo Doeloe menawarkan warna-warni artefak budaya Jawa, mulai dari zaman purbakala, peninggalan kerajaan tempo dulu, memorabilia kota sebelum dan sesudah proklamasi Indonesia, hingga benda koleksi yang mendeskripsikan kondisi Malang saat ini. Semua koleksi tersebut tampil sedemikian rupa, sehingga tampak hidup dan menarik untuk kamu amati berlama-lama. Dengan berekreasi ke sini, kamu akan mengetahui sejarah Malang dengan cara yang unik.

Coban Rais Flower Garden

Source : @ms_ellenjuniver

Wisata alam di Malang yang satu ini sangat cocok untuk kamu yang tengah berlibur bersama pasangan. Batu Flower Garden yang terletak di kawasan Coban Rais, Oro-oro Ombo ini menyuguhkan pemandangan alam penuh bunga yang sangat romantis. Pemandangan cantik yang berwarna-warni ini bisa kamu nikmati sembari duduk di berbagaispotromantis yang tersedia atau menaiki ayunan berbunga. Yang lebih asyik lagi, kamu dan pasangan bisa memanjat menarahammock,lalu berfoto dengan latar belakang pemandangan alam yang indah.

Museum Musik Indonesia

Source : @museummusikindonesia

Musik merupakan salah satu “obat stres” yang ampuh. Bagi kamu yang membutuhkannya, datanglah ke Museum Musik Indonesia di Jalan Nusakambangan No 19. Museum ini berbentuk rumah sejarah kesenian musik tanah air maupun dunia. Kamu akan kagum melihat ribuan koleksi benda musik dari berbagai aliran zaman dulu dan masa kini Selama berada di sini, kamu akan dibawa bernostalgia ke masa kejayaan musik kesukaanmu. Selain itu, kamu pun akan menemukan kaset atau piringan hitam musik favorit di museum ini.

Mata Air Kalireco

Source : @miapl

Bagi kamu yang ingin bermain air di telaga, saatnya mengunjungi Mata Air Kalireco di Jalan Sumber Waras, Lawang. Mata air ini merupakan permandian dan sistem irigasi yang dikelola warga setempat. Permandian ini berada di tengah alam terbuka, lengkap dengan batu-batu besar dan air dari gunung. Kamu bisa merasakan segarnya mata air dengan melompat dari atas batu-batu besar. Hingga sekarang, tempat wisata ini belum mengenakan biaya masuk untuk para pengunjung.

Taman Indie River View Resto

Source :@tamanindieresto

Dalam rangka bersenang-senang, tentunya kamu harus merasakan pengalaman makan di tengah alam terbuka. Kamu bisa menikmatinya di Taman Indie. Restoran bernuansa Jawa ini berada di tengah alam terbuka, di mana pengunjung dapat menyantap kuliner khas dengan pemandangan tepi sungai. Kamu juga bisa melangkah ke area Pawon, di mana kamu bisa melihat penduduk setempat memasak makanan tradisional. Tak jauh dari situ, ada pula tempat untuk menikmati permainan tradisional. Puaskan diri untuk menikmati ketenangan alam sekitar.

Hawai Waterpark

Source : @hawaiwaterpark

Sarana rekreasi penuh warna bisa kamu temukan di Hawai Waterpark. Tempat wisata air ini berada di Jl. Graha Kencana Raya, Banjararum. Di sini, terdapat 10 wahana air yang tak kalah seru dengan Waterbom di Bali. Wahana paling spesial di sini adalah Waikiki Beach yang merupakan kolam Tsunami. Nikmatilah momen berekreasi di sini bersama keluarga dan teman-teman terdekat.

Itulah 15 tempat wisata di Malang yang siap mewarnai hari dan mengusir stresmu. Jangan sekadar membayangkan kamu sedang berada di sana menikmati semua wisata yang telah disebutkan satu per satu. Kini, waktunya kamu untuk menggunakan libur akhir pekan,longweekend,atau mengatur cuti dari sekarang. Selain itu, pesan tiket pesawat dan hotel di Traveloka agar liburan kamu ke Malang semakin mudah dan nyaman. Kabar baiknya, saat ini Traveloka juga sudah menyediakan tiket aktivitas dan rekreasi untuk destinasi populer Malang, lho! Jadi, tunggu apa lagi? Selamat berlibur dan bebaskan diri dari stres!

Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan