0

Erika Silviana

16 Oct 2019 - 7 min read

10 Tempat Makan Enak di Bali dengan Cita Rasa Tinggi

Sebagai primadona pariwisata Indonesia, Bali memiliki semua jenis wisata menarik. Mulai dari wisata alam yang beragam hingga tempat makan yang selalu bertambah setiap tahunnya membuat para pengunjung tak bosan berlibur di Bali.

Bicara tentang makanan, kamu harus menentukan preferensi. Sebagian orang mencari tempat makan hanya untuk bersantai dan menikmati alam, namun tak sedikit juga yang benar-benar utamakan cita rasa hidangannya. Apakah kamu termasuk pengunjung yang mencari makanan enak di Bali dengan cita rasa tinggi? Kalau begitu, temukan 10 tempat makan tersebut yang menjadi rekomendasi Traveloka di bawah ini!

Warung Mami

Bagi yang ingin makan hidangan laut dengan harga terjangkau, kamu wajib mencoba menu Warung Mami di Jalan Uluwatu No 2, Kuta Selatan. Pilihan menu utama di tempat makan ini terdiri dari ikan, kerang, dan udang bakar. Warung Mami memang terkenal akan olahan seafood bakar yang ideal, tidak terlalu kering tapi tidak mentah juga. Rasanya akan lebih sedap jika kamu makan dengan nasi panas dan plecing kangkung.

Menu hidangan laut tersebut juga disajikan bersama dua macam sambal (sambal terasi dan sambal matah), bawang putih goreng, acar, dan kecap. Setiap harinya, Warung Mami buka pukul 10:00 – 22:00. Pastikan kamu datang lebih awal karena tempat makan enak di Bali yang satu ini ramai pengunjung saat jam makan siang dan makan malam. Tentu kamu tak mau kehabisan, bukan?

Sup Ikan Mak Beng

(Sumber: @andridiary)

Jika sedang berada di daerah Sanur, jangan lupa mampir ke Sup Ikan Mak Beng yang berlokasi di Jalan Hang Tuah No 45. Letaknya hanya beberapa puluh meter dari bibir Pantai Sanur, sehingga mudah ditemukan. Kabarnya, Sup Ikan Mak Beng sudah berdiri sejak 1941 dan menjadi salah satu makanan legendaris di Bali.

Sup Ikan Mak Beng hanya menyediakan satu paket menu makanan sederhana dengan harga Rp45.000. Satu paket menu ini berisi nasi putih, ikan goreng, dan sup ikan. Sup Ikan Mak Beng memiliki cita rasa tinggi berkat bahan makanan dan bumbu yang selalu fresh. Kuah sup ikan pun terasa segar dengan kombinasi timun dan belimbing wuluh. Tak sabar untuk mencobanya? Datang saja pukul 08:00 – 22:00!

Nasi Ayam Kedewatan Ibu Mangku

Nasi ayam merupakan makanan enak di Bali dan salah satu kuliner khas, jadi jangan heran kalau kamu menemukan banyak penjual nasi ayam di Bali. Nah, hingga kini belum ada yang mengalahkan kelezatan dan popularitas Nasi Ayam Kedewatan Ibu Mangku di Jalan Kayu Jati No 12, Seminyak.

Hanya bayar sekitar Rp25.000 – Rp35.000, kamu bisa mendapatkan satu porsi nasi ayam yang terdiri dari sayuran, sate lilit, telur, kacang-kacangan, sambal, kerupuk, serta nasi dan ayam. Lahan tempat makan enak di Bali ini cukup luas, jadi kamu akan nyaman apabila ingin makan langsung di sini pukul 09:00 – 21:00.

Layali Arabiya Lebanese Restaurant and Lounge

(Sumber: @m.n.alqahtani)

Ingin mencoba masakan Timur Tengah saat sedang berlibur di Bali? Tak perlu bingung mencari karena kamu bisa datang langsung ke Layali Arabiya Lebanese Restaurant and Lounge. Kamu bisa memesan beragam menu khas Lebanon seperti mazza (aneka makanan pembuka yang disajikan dengan hummus, tabbouleh, dan moutabal) atau lebanese mixed grill (daging ayam, sapi, dan kambing).

Terletak di Jalan Raya Legian Kaja No 445, Layali Arabiya bisa menjadi tempat makan enak di Bali dengan suasana yang tenang. Area tempat makan di sini berupa lesehan yang dilengkapi dengan bantalan duduk. Saat malam hari, biasanya Layali Arabiya menampilkan tari perut di area outdoor. Menarik, ya!

Bali Buda

(Sumber: @balibuda)

Bagi yang sedang menjalani program diet, kamu bisa menemukan tempat makan enak di Bali bernama Bali Buda. Hampir seluruh bahan baku masakan yang digunakan adalah organik atau tanpa menggunakan zat kimia. Bahkan, ada pula opsi gluten-free untuk kamu yang punya alergi gula.

Meski begitu, menu yang ditawarkan pun tetap menggiurkan. Sebut saja piza, pasta, sandwich, crepes, hingga gelato. Tertarik ingin mencoba? Bali Buda sudah membuka tiga cabang di Jalan Jembawan No 1, Jalan Banjar Anyar No 24, dan Jalan Raya Uluwatu. Kamu bisa datang pukul 07:00 – 20.00.

Bebek Tepi Sawah

(Sumber: @bebektepisawah)

Dinamakan “Bebek Tepi Sawah” karena tempat makan satu ini terletak di tepi sawah. Lokasinya berada di Jalan Raya Goa Gajah, Br. Teges, Peliatan, Ubud. Sambil menikmati nasi bebek, kamu bisa sekaligus menikmati pemandangan sawah khas Ubud yang asri dan memanjakan mata. Selain di Ubud, Bebek Tepi Sawah juga membuka cabang di Beachwalk Kuta, Kartika Plaza Kuta, Nusa Dua, dan Tuban.

Menu andalan tempat makan di Bali yang satu ini adalah tepi sawah crispy duck, yakni bebek goreng garing yang disajikan dengan nasi putih, sayuran, dan beberapa jenis sambal. Satu porsi hidangan ini bisa kamu nikmati dengan bayar sekitar Rp105.000. Cukup mahal, tapi ukuran bebek yang disajikan pun sama sekali tidak mengecewakan. Selain bebek, Bebek Tepi Sawah juga punya menu lain seperti grilled prawn, aneka salad, nasi campur, sate lilit, hingga aneka pasta.

Seniman Coffee Studio

(Sumber: @senimancoffee)

Ubud terkenal sebagai kawasan yang dipenuhi beragam toko dan kafe. Biasanya, wisatawan akan parkir kendaraan di suatu tempat, lalu berjalan kaki di kawasan wisata. Jika butuh tempat singgah untuk istirahat, kamu bisa mampir ke Seniman Coffee Studio yang berada di Jalan Sriwedari No 5, Banjar Taman Kelod.

Sesuai namanya, menu utama dari Seniman Coffee Studio adalah kopi. Para staf melakukan proses roasting sendiri, sehingga bisa dijamin kopi di sini fresh. Kamu juga bisa membeli kopi bubuk hasil roasting untuk dibawa pulang. Uniknya, tempat makan enak di Bali yang satu ini memiliki furnitur dan alat makan yang sebagian besar berasal dari bahan daur ulang. Jadi, jangan lewatkan kesempatan untuk berfoto di sini ya!

Falafel House

(Sumber: @ilvanhalim)

Selain Layali Arabiya, ada satu lagi tempat makan enak di Bali yang menyajikan masakan Timur Tengah bernama Falafel House di Jalan Legian No 133, Kuta. Beberapa menu andalan Falafel House yang wajib kamu coba adalah hummus (sejenis pasta dari kacang-kacangan), falafel (semacam perkedel dari kacang), dan tabbouleh (salad sayuran khas Timur Tengah).

Sebagai pendamping makanan, Falafel House juga menawarkan berbagai minuman yang segar dan sehat. Aneka jus dan sayuran yang disajikan dapat menambah energi para pengunjung yang sedang berlibur dan jelajah Bali. Tertarik mencicipi masakan Falafel House? Kamu bisa datang pukul 10:00 – 01:00, ya!

Queen’s Tandoor

(Sumber: @goynrogue)

Tidak hanya masakan khas Timur Tengah, ternyata di Bali kamu juga bisa menemukan tempat makan enak yang menyajikan masakan khas India bernama Queen’s Tandoor. Lokasinya berada di Jalan Raya Seminyak No 1/73. Setiap harinya, tempat makan enak di Bali ini buka pukul 12:00 – 23:30.

Menu khas India yang disajikan sangat beragam, terutama pada olahan kari. Terdapat menu chicken curry, lamb curry, seafood curry, dan vegetable curry yang bisa kamu coba. Dari sekian banyak menu, yang wajib kamu cicipi adalah keema mutter (domba potong yang dimasak dengan kacang hijau dan rempah segar), serta fish curry (kari ikan tradisional).

Tamarind Restaurant

Siap-siap dibuat takjub oleh Tamarind Restaurant yang memiliki arsitektur bangunan unik. Seluruh bangunannya terbuat dari struktur dan anyaman bambu, sehingga kesan tradisional begitu terasa. Apalagi lokasinya berada tepat di pinggir pantai, tepatnya di kawasan BTDC Pariwisata Nusa Dua menjadikan tempat makan ini dekat dengan laut. Hal ini tentu memungkinkan kamu bersantap sambil menikmati pemandangan laut.

Arsitektur unik tersebut juga ditunjang oleh menu yang lezat. Menyajikan menu masakan Indonesia dan western, kamu bisa memesan beef rendang, gulai kambing, seafood risotto, beef burger, salmon croissant,dan masih banyak lagi. Setiap harinya, Tamarind Restaurant buka pukul 12:00 – 23:00, jadi kamu punya banyak waktu untuk makan dan minum sambil menikmati pemandangan di sekitar tempat makan ini.

***

Daripada terus terbayang cita rasa setiap hidangan tersebut, yuk segera rencanakan jadwal liburan ke Bali! Pastikan tempat makan di Bali tersebut ada dalam daftar kunjungan kamu. Dengan berwisata kuliner, kamu pun akan bertenaga untuk jalan-jalan sambil menikmati keindahan Bali. Jangan lupa, bagikan tulisan ini ke kerabat atau keluarga kamu untuk rekomendasi tempat makan enak di Bali ya!

Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan