0

Traveloka Team

20 Jan 2020 - 6 min read

8 Tempat Makan Murah dan Enak di Pacific Place Jakarta

Terletak di kawasan strategis Sudirman Central Business District (SCBD), Pacific Place selalu ramai pengunjung. Apalagi saat jam makan siang, malyang terdiri dari enam lantai ini akan dipenuhi oleh pegawai kantoran. Selain lokasinya yang strategis, Pacific Place menyediakan banyak tempat makan enak untuk dicoba.

Beberapa restoran di Pacific Place menawarkan hidangan yang enak dengan harga murah. Restoran seperti ini bisa kamu jadikan untuk tempat makan, sekaligus nongkrong bareng teman-teman terdekat di kantor saat jam makan siang. Sebagai rekomendasi, berikut Traveloka bagikan beberapa tempat makan murah dan enak di Pacific Place Jakarta yang bisa kamu pilih:

Ippudo

(Sumber:@ippudoindonesia)

Restoran yang berada di Lantai 5 Pacific Place ini menyajikan menu khas Jepang, mulai darisushi, ramen, hinggateppan rice.Beberapa menu yang favorit adalah Special Chicken Miso Ramen, Saikoro Steak, dan Bun Platter. Ippudo juga menawarkandessertseperti Green Tea Ice Cream dan Panna Cotta. Bagi yang menikmati berbagai menu tersebut, kamu harus siapkan bujet sekitar Rp250.000 untuk dua orang.

Ippudobuka pukul 10:00 –22:00 setiap harinya. Jika berencana melakukan reservasi tempat terlebih dahulu, kamu bisa menghubungi pihak restoran di 021-57973339. Selain Pacific Place, restoran yang pertama kali berdiri pada 1985 di Jepang ini juga sudah membuka cabang di Central Park, Lower Ground.

Carl’s Jr.

(Sumber:@carlsjrindonesia)

Kamu pasti sudah tidak asing lagi dengan restoran di Pacific Place satu ini. Di Jakarta,Carl’s Jr.membuka beberapa cabang yang salah satunya adalah Pacific Place, Lantai 4. Bagi yang berada di luar kota, kamu juga bisa menemukan Carl’s Jr. di Surabaya dan Bandung. Jika ingin berkunjung, restoran cepat saji ini buka pukul 10:00 – 22:00 setiap harinya. Kamu pun bisa melakukan reservasi tempat dengan menelepon ke 021-51402507.

Carl’s Jr. terkenal dengan varian menu burgernya. Ada yang berisi daging ayam seperti BBQ Chicken Burger dan Hawaiian Teriyaki Burger, juga yang berisi daging sapi seperti BBQ Beef Bac Burger dan California Classic Cheeseburger. Selain burger, kamu juga bisa mencoba berbagai menu pelengkap seperti Nachos dan Chili Cheese Fries. Jangan lupa, siapkan bujet sekitar Rp150.000 untuk dua orang jika ingin makan di Carl’s Jr.

Genki Sushi

(Sumber:@genkisushiindonesia)

Ingin mampir di restoran sushi saat sedang jalan-jalan di Pacific Place? Kamu bisa langsung menuju keGenki Sushiyang berada di Lantai 2. Restoran Jepang ini menggunakan sistem pelayanan yang unik. Mulai dari cara pesan yang menggunakan iPad, hingga makanan yang diantar dengan kereta serupa mainan yang akan berhenti di samping meja kamu. Menarik, bukan?

Menusushiyang ditawarkan di Genki Sushi sangat beragam, mulai dari kategori Nigiri seperti Salmon with Garlic Cheese, kategori Gunkan seperti Chuka Wakame Gunkan, hingga kategori Sashimi seperti Salmon dan Tuna Sashimi. Siapkan bujet sekitar Rp250.000 untuk dua orang jika ingin makan di Genki Sushi, ya!

Ingin mencoba berbagai menu tersebut? Kamu bisa datang pukul 10:30 – 22:00 setiap harinya. Jika ingin mengadakan acara, sebaiknya kamu melakukan reservasi terlebih dahulu melalui nomor telepon 021-57973421.

Cork&Screw

(Sumber:@corknscrew)

Untuk sekadar nongkrong atau melepas lelah seusai jalan-jalan di Pacific Place, kamu bisa berkunjung ke Cork&Screw di Lantai Ground.Restoran yang pertama kali buka pada 2007 ini menggabungkan konsep restoran dan bar di dalamwine shop.Rak botol milik Cork & Screw bahkan dikenal memiliki koleksiwinepaling banyak di Indonesia,lho!

Selainwine, tempat makan di Pacific Place ini buka pukul 07:00 – 02:00 ini juga menyediakan makanan berat. Menu di sini didominasi masakan Asia dan Eropa, seperti steik, aneka pasta, dan sup buntut. Untuk menikmati berbagai menu tersebut (tanpa alkohol atauwine), kamu harus menyiapkan bujet sekitar Rp200.000 per orang. Jika ingin mengadakan acara, kamu bisa reservasi tempat melalui telepon di 021-57973303.

Liberica Coffee

(Sumber:@libericacoffee)

Restoran yang buka pukul 09:00 – 22:00 ini begitu terkenal akan racikan kopi yang berasal dari biji kopi lokal, termasuk kopi luwak. Biasanya, kebanyakan orang yang datang keLiberica Coffeeberniat untuk nongkrong. Tenang saja, kamu yang kurang suka kopi tetap bisa memesan minuman lain seperti aneka jus, teh, danchocolate blended.

Agar nongkrong semakin seru, restoran yang berada di Pacific Place, Lantai 4 ini juga menyediakan menu makanan yang cukup beragam, mulai darisandwich, omelette,salad, pasta, hingga aneka nasi goreng. Siapkan bujet sekitar Rp300.000 untuk dua orang jika berniat nongkrong di Liberica Coffee. Untuk reservasi, kamu bisa hubungi pihak restoran di 021-57973375.

Wendy’s

(Sumber:@wendysindo)

Sama seperti Carl’s Jr,Wendy’sjuga merupakan restoran cepat saji yang memiliki cabang di berbagai kota di Indonesia. Menu yang paling favorit di sini adalah Beef Burger Deluxe, Cheeseburger, Cheese Crispy Chicken, dan Homestyle Chicken Burger.

Selain itu, restoran yang berada di Pacific Place, Lantai 5 ini juga menyediakan menu nasi dan ayam goreng bagi kamu yang kurang suka burger. Kamu harus menyiapkan bujet sekitar Rp120.000 untuk dua orang jika ingin makan di Wendy’s Pacific Place. Berencana melakukan reservasi? Kamu bisa hubungi nomor telepon 021-5151222.

Warung Leko

(Sumber:@warungleko)

Jika sedang ingin makanpenyet, Warung Leko adalah restoran di Pacific Place yang wajib kamu datangi. Lokasinya berada di Pacific Place, Lantai 4. Setiap harinya, tempat makan yang enak dengan harga terjangkau ini buka pukul 10:00 – 22:00. Bujet yang perlu kamu siapkan saat makan di sini adalah sekitar Rp150.000 untuk dua orang.

Di Warung Leko, kamu bisa memesan aneka lauk untuk dijadikanpenyet. Beberapa lauk favorit pengunjung adalah igapenyet, ayampenyet, dan bakso sapipenyet. Kamu juga bisa memilih tingkat kepedasan sambal penyet sesuai selera. Sebagai pelengkap, Warung Leko juga menyediakan beberapa menu lain seperti sup, aneka sayuran, serta nasi dan mi goreng.

D’Cost VVIP

(Sumber:@dcost_seafood)

Di Pacific Place, Lantai 4, kamu bisa menemukan restoranseafooddengan hidangan lezat yang harganya terjangkau bernama D’Cost VVIP. Kamu hanya perlu menyiapkan bujet sekitar Rp200.000 untuk makan dan minum berdua. Hidangan laut yang disajikan cukup beragam, mulai dari udang, cumi-cumi, ikan gurami, hingga lobster. Selain itu, lengkapi hidangan lautmu dengan sayuran seperti kangkung, buncis, dan tauge.

Setiap harinya, D’Cost VVIP buka pukul 10:00 – 22:00 dan akan ramai saat jam makan siang. Oleh karena itu, kamu dianjurkan melakukan reservasi dengan menghubungi nomor 021-57973778 agar nantinya tidak kehabisan tempat.

***

Tempat makan di Pacific Place nyatanya cukup beragam. Kamu pun jadi punya banyak pilihan untuk disesuaikan dengan selera dan kantong masing-masing. Kalau menurut kamu, restoran mana yang paling menarik perhatian? Atau mungkin kamu punya rekomendasi restoran lain yang tak kalah enak dan murah di Pacific Place?Sharedi kolom komentar, ya!

Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan