0

Traveloka Team

03 Jan 2020 - 5 min read

8 Kuliner Ini Jadi Oleh-oleh Khas Singapura Paling Populer

Kini, Singapura masih menjadi destinasi favorit wisatawan asal Indonesia yang ingin liburan ke luar negeri. Selain lokasinya yang cukup dekat, Negara Kepala Singa ini pun menawarkan beragam wisata menarik. Mulai dari wahana hiburan, alam, hingga aneka kuliner bisa kamu temukan di sini. Selain menjelajahi seluruh wisatanya, berburu oleh-oleh tentu menjadi salah satu kegiatan yang tak boleh kamu lewatkan.

Di Singapura, ada banyak jenis cendera mata yang bisa kamu bawa pulang dan jadikan kenang-kenangan. Tak jarang, kamu pun bisa menemukan produk negara lain yang tidak masuk ke Indonesia. Untuk mempermudah pencarian, Traveloka telah merangkum 9 oleh-oleh khas Singapura yang patut kamu beli. Mari cari tahu selengkapnya!

1. Garrett Popcorn

Photo credit:@garrettpopcorn (Instagram)

Sebenarnya, Garrett Popcorn merupakan camilan asal Chicago, Amerika Serikat. Namun, gerai terdekat yang bisa kamu kunjungi untuk menikmatipopcornini berada di Singapura. Garrett sendiri membuka beberapa gerai di sana, antara lain di Orchard Road, Vivo City, CityLink Mall, Wisma Atria Shopping Center, bahkan di Changi International Airport.

Menu yang paling laris adalah Chicago Mix, yaitu perpaduan antaracheese corndancaramel. Jadi, kamu bisa menikmati sensasipopcornmanis dan gurih dalam satu kemasan sekaligus. Soal harga, Garrett Popcorn dijual mulai dari Rp40.000 hingga Rp220.000 sesuai dengan ukuran yang kamu pilih. Menariknya,popcornini mampu tahan hingga 1 minggu. Jadi, kamu tak perlu khawatir saat harus melalui perjalanan panjang untuk kembali ke asal.

2. Cokelat Merlion

Photo credit:@naaamiii329 (Instagram)

Jika harus menyebutkan penganan apa yang dimiliki oleh setiap negara, maka cokelat adalah jawabannya. Begitupun dengan Singapura, kamu bisa dengan mudah menemukan aneka cokelat di sini. Namun, salah satu yang menjadi ciri khasnya adalah Cokelat Merlion. Penamaan tersebut pun berangkat dari bentuk cokelat ini yakni menyerupai ikon Singapura yaitu kepala singa.

Penganan manis ini dibanderol dengan harga yang bervariatif, mulai dari S$ 9 hingga S$ 12 atau sekitar Rp90.000–Rp120.000. Rasa yang ditawarkan pun beragam, mulai dari vanila, stroberi, hinggagreentea. Sebuah cendera mata yang tepat untuk kerabat maupun keluarga, bukan? Untuk mendapatkannya, kamu bisa menuju Mustafa Centre yang berada di Kampung India (Little India).

3. Royal Pudding

Photo credit:@jktfooddestination (Instagram)

Oleh-oleh khas Singapura yang wajib dibawa pulang ke tanah air selanjutnya adalah Royal Pudding. Makanan ini berupa puding yang dikemas dalam toples kecil dengan cita rasa manis dan legit.

Ada tiga rasa yang ditawarkan, yakni Our Royal Pudding Original, Our Yuzu Royal Pudding, dan Our Lychee Rose Royal Pudding. Penganan ini sendiri bisa kamu dapatkan di Paris Baguette Cafe yang terletak di Wisma Atria, Orchard Road. Harganya cukup terjangkau, yakni S$4. Kamu pun tak perlu khawatir saat menjadikan camilan ini oleh-oleh karena Royal Pudding mampu bertahan hingga 4 hari. Namun, pastikan untuk menyimpannya dalam suhu dingin atau kulkas!

4. Singapore Sling

Photo credit:@smitty_andthe_giantredjack (Instagram)

Singapore Sling adalah salah satu kreasi minuman ringan paling populer di negara ini. Bagaimana tidak? Kabarnya, minuman ini sudah ada sejak tahun 1915 dan pertama kali dibuat oleh Ngiam Tong Boon, seorangbartenderdi Raffles Hotel.

Awalnya, racikan ini dibuat sebagai minuman ringan bagi perempuan dengan warna merah muda dan rasanya yang manis. Sensasi menyegarkan dari minuman ini berasal gin, soda, nanas, dan lemon yang dijadikan sebagai bahan utama pembuatannya. Karena bahan utama itu pula, minuman ini sebelumnya disebut sebagai Gin Sling. Jika tertarik, kamu pun bisa membelinya dalam kemasan botol untuk dijadikan oleh-oleh.

5. Pasta Laksa

Photo credit:@dunnandwalton (Instagram)

Salah satu penganan khas Singapura yang bisa kamu jadikan oleh-oleh adalah pasta laksa. Selain dapat dimakan langsung di berbagai restoran, kamu pun bisa membeli bumbu jadi untuk meracik sendiri masakannya.

Ada banyak merek pasta laksa yang ditawarkan. Namun, rasa yang diracik tidak jauh berbeda satu sama lainnya yakni gurih dan bertekstur kental mirip kari. Kamu bisa membeli pasta laksa ini di berbagai supermarket dan gerai oleh-oleh yang ada di Changi Airport. Harganya berkisar S$5–S$10 atau setara dengan Rp50.000–Rp100.000 saja per kemasan botol ukuran 180 gram. Cukup terjangkau, bukan?

6. Bakkwa

Photo credit:@ung.ing (Instagram)

Bakkwaadalah makanan yang sering dijadikan oleh-oleh bagi wisatawan asal Indonesia. Pasalnya, makanan ini tahan lama dan tidak merepotkan ketika dibawa di dalam pesawat. Penganan ini merupakan dendeng atau olahan daging asap yang terbuat dari daging babi. Namun tenang saja, saat ini ada pulabakkwayang terbuat dari daging ayam bagi konsumen Muslim yang ingin mencobanya.

Salah satu merekbakkwayang terkenal adalah Bee Cheng Hiang. Gerai Bee Cheng Hiang tersebar luas di seluruh Singapura. Jika kamu kesulitan untuk menemukan gerai yang menjualbakkwa, kamu bisa membelinya di Bandara Changi. Cukup sediakan bujet sekitar Rp135.000–Rp250.000 per porsi. Makanan ini pun mampu awet hingga satu bulan lamanya, asalkan kamu simpan dalam wadah tertutup.

7. Teh TWG

Photo credit:@manamilkchocolate (Instagram)

Beberapa merek teh bertaraf internasional seperti TWG memang sudah banyak dijual di Indonesia. Bahkan, TWG sudah membuka gerai di salah satu pusat perbelanjaan Pacific Place. Namun, merek teh ini masih pantas untuk dijadikan oleh-oleh khas Singapura. Untuk menambah kesan oleh-oleh dari Singapura, pilih teh dengan jenis Singapore Breakfast Tea.

Harganya memang terbilang lebih mahal jika dibandingkan dengan merek teh lainnya, tapi kualitas rasa yang dihasilkan jelas sebanding. Satu kotak Teh TWG isi 15 kantong dibanderol seharga Rp280.000. Oleh-oleh yang cocok diberikan kepada orang tua maupun kerabat, bukan?

8. Selai Kaya

Photo credit:@thejwny (Instagram)

Kaya adalah selai khas Singapura. Meskipun dinamai ‘Kaya’, faktanya selai ini tidak terbuat dari buah srikaya. Sebaliknya, bahan dasar dari selai ini adalah santan, telur, dan gula. Merek selai kaya yang cukup terkenal di Singapura adalahYa Kun Kaya Toast. Selain bisa dibawa pulang untuk oleh-oleh, selai ini juga bisa kamu nikmati langsung di tempat. Menu-menu yang disajikan pun cukup beragam.

DiYa Kun Kaya Toastkamu bisa memesan menu Single-Slice Kaya Toast dan nikmati irisan mentega dan balutan selai kaya yang diapit roti panggang. Harganya pun cukup terjangkau, yaitu mulai dari Rp80.000 per porsi. Jika ingin membawa pulang selai kaya, cukup merogoh kocek sekitar Rp120.000 untuk botol selai kaya ukuran ukuran 250 gram. Pastikan kamu menyimpan dengan hati-hati agar botol tetap aman saat tiba di rumah, ya!

***

Sudah tahu oleh-oleh khas Singapura mana yang akan kamu bawa pulang? Tentunya kamu wajib menyiapkan bujet yang cukup agar bisa membeli oleh-oleh pilihan kamu. Bagi yang pulang naik pesawat, pertimbangkan juga kapasitas bagasi agar kamu tidak harus mengeluarkan biaya tambahan karena berat yang berlebih. Selamat berlibur!

Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan